

Buntok – MEDIA COBRA BHAYANGKARA NEWS
Pelaksana Tugas (Plt) Kepala Rumah Tahanan Negara (Rutan) Kelas IIB Buntok, Tigor Immanuel Hutabalian, bersama staf keuangan mengikuti kegiatan secara virtual melalui aplikasi Zoom Meeting, Senin (16/09/2025).
Kegiatan ini diselenggarakan berdasarkan Surat Plh. Sekretaris Direktorat Jenderal Pemasyarakatan Nomor: PAS.1-KU.01.01-388 tanggal 19 Juni 2025 tentang Pelaksanaan Anggaran Tahun Anggaran 2025. Kantor Wilayah Direktorat Jenderal Pemasyarakatan Kalimantan Tengah menjadi penyelenggara kegiatan dengan fokus pada Inventarisasi Pelaksanaan Anggaran T.A. 2025.
Dalam kegiatan tersebut, para peserta mendapatkan arahan mengenai tertib administrasi, evaluasi realisasi anggaran, serta langkah-langkah optimalisasi pelaksanaan anggaran agar berjalan lebih efektif, transparan, dan akuntabel.
Melalui partisipasi ini, Rutan Kelas IIB Buntok menegaskan komitmennya untuk mendukung pelaksanaan anggaran sesuai aturan yang berlaku, sekaligus meningkatkan kualitas tata kelola keuangan negara di lingkungan pemasyarakatan
Pewarta : Sawalun D Lihun






