Lahat Sumsel-COBRA BHAYANGKARA NEWS
Sidang senat terbuka yudisium dan wisuda Sarjana S1 Angkatan XXII STIT-YPI lahat, Sekolah Tinggi Ilmu Tarbiyah Yayasan Pendidikan Islam” kegiatan yang dilaksanakan digedung pertemuan Pemkab Lahat pada hari senin tanggal” 25/12/23.
Yang Dihadiri langsung PJ Bupati Lahat Muhammad Farid, S.STP.,M.Si, Asisten I, kadis kesehatan Taufik, kadis disbud, serta para wali wisudawan dan wisudawati.
Ketua STIT-YPI Drs.Taufik Sakni MPdi mengatakan Wisuda dan Yudisium hari ini bukanlah akhir dari perjalanan kalian tapi ini suatu tahap untuk mencapai keberhasilan kalian,
Terima kasih kepada Wali Murid yang telah memberikan amanah kepada kami untuk membimbing anak anak kalian, selamat kepada wisuda dan wisudawati”, katanya .
Sementara PJ Bupati lahat Muhammad Farid, S.STP.,M.Si. Mengucapkan,” Selamat untuk wisudawan dan wisudawati tetaplah bersyukur dengan apa yang telah kalian capai hari ini, Jangan lupa untuk berterima kasih kepada orang yang paling berjasa pada kalian.
Mereka adalah orang tua yang telah berkorban dengan apa yang kalian capai, tetaplah menjadi anak yang bersyukur dan terima kasih kepada kedua orang tua yang selama ini berjuang demi anak-anak nya mendapatkan kebahagian dan masa depan yang lebih baik menjadi kebagaan kepada kedua orang tua.
Ini bukalah proses yang terakhir bagi pembelajaran bagi kita, Proses pembelajaran itu harus terus menerus untuk meningkatkan potensi yang akan lebih baik lagi kedepan nya.
Pewarta://Mujiyono