PORTAL DAERAH

Perwakilan PT.MUTU Hadiri Kegiatan FOCUS GROUP DISCUSSION (FGD) Dalam Rangka Penyusunan Rancangan Perda Tentang Disabilatas.

Buntok – COBRA BHAYANGKARA NEWS

Pemerintah Kabupaten Barito Selatan (Barsel) melalui Dinas Sosial (Dinsos) menggelar kegiatan Focus Group Discussion (FGD) dalam rangka penyusunan Rancangan Peraturan Daerah (Ranperda) tentang Pelaksanaan Penghormatan, Perlindungan dan Pemenuhan Hak Penyandang Disabilitas.
Kegiatan berlangsung di Aula TP-PKK Barito Selatan pada Hari Senin 19 Mei 2026.

FGD dibuka secara resmi Bupati Barsel H.Eddy Raya Samsuri melalui Asisten II Setda Yoga P Utomo, S.STP,.MM.
Bupati dalam sambutannya yang disampaikan Asisten II mengatakan, penyelenggaraan FGD ini merupakan langkah strategis dan sangat penting sebagai wujud komitmen Pemerintah Daerah dalam menghormati, melindungi, serta memenuhi hak-hak penyandang Disabilitas.

Ia juga mengatakan, penyandang Disabilitas merupakan bagian yang tidak terpisahkan dari masyarakat kita, yang memiliki kedudukan, hak, dan kewajiban yang sama dalam kehidupan bermasyarakat, berbangsa dan bernegara.

Melalui Forum FGD ini diharapkan dapat dihimpun berbagai masukan, saran dan pandangan yang konstruktif guna memperkaya subtansi Rancangan Peraturan Daerah, sehingga regulasi yang dihasilkan benar-benar menjawad kebutuhan nyata dilapangan serta dapat diimplementasikan secara efektif dan berkelanjutan.

Perwakilan PT.MUTU Hadiri Kegiatan FOCUS GROUP DISCUSSION (FGD) Dalam Rangka Penyusunan Rancangan Perda Tentang Disabilatas.

Mengakhiri sambutannya, Pemerintah Daerah berkomitmen untuk terus mendorong terwujudnya pembangunan yang inklusif dan berkeadilan, dimana tidak ada satupun warga masyarakat Barsel khusus yang tertinggal.

Usai kegiatan Kepela Teknik Tambang (KTT) PT.Multi Tambangjaya Utama (MUTU) Ari Tri Atmoko melalui HCGA PT.MUTU Risky Yanwar menyampaikan, sangat menyambut baik dan mengapresiasi program Pemerintah Daerah Barito Selatan melalui Dinas Sosial untuk melaksanakan Rancangan Peraturan Daerah tentang Disabilitas.

“PT. MUTU akan selalu siap mendukung dan bersinergi dengan Pemerintah Daerah gunu mendukung program-program Pemerintah Daerah Barito Selatan”, ucap Risky.

Hadir dalam kegiatan tersebut diantaranya, Kepala perangkat daerah se-Kabupaten Barito Selatan, Perwakilan organisasi penyandang disabilitas,
Para tokoh agama, tokoh masyarakat, serta seluruh peserta Focus Group Discussion, perwakilan dari Perusahan yang ada di Barito Selatan.

Pewarta : Sawalun D Lihun

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button