



Lombok Tengah, (NTB) – MEDIA COBRA BHAYANGKARA NEWS
Kapolres Lombok Tengah AKBP Eko Yusmiarto, S.I.K mendampingi Kapolda NTB Irjen Pol. Edy Murbowo, S.I.K., M.Si dalam kegiatan silaturahmi ke Pondok Pesantren (Ponpes) Qomarul Huda Bagu, Kecamatan Pringgarata, Jumat (9/1).
Kegiatan silaturahmi tersebut disambut langsung oleh pimpinan Ponpes Qomarul Huda Bagu Huda Bagu TGH. H. Lalu Turmuzi Badaruddin beserta para pengasuh, ustaz, dan santri.
Suasana berlangsung hangat dan penuh kekeluargaan sebagai wujud sinergi antara Polri dan tokoh agama dalam menjaga situasi kamtibmas yang kondusif di wilayah Lombok Tengah.
Kapolres Lombok Tengah AKBP Eko Yusmiarto menyampaikan bahwa silaturahmi ini merupakan bentuk komitmen Polri untuk terus menjalin kedekatan dan komunikasi yang baik dengan para tokoh agama.
Menurutnya, pondok pesantren memiliki peran yang sangat strategis dalam membina moral dan akhlak generasi muda.
“Pondok pesantren merupakan benteng moral bangsa. Peran para ulama dan pengasuh pesantren sangat penting dalam membentuk karakter generasi muda yang berakhlak mulia, disiplin, serta memiliki rasa cinta terhadap Negara Kesatuan Republik Indonesia,” ujar Kapolres.
Kapolres menambahkan bahwa Polri tidak dapat bekerja sendiri dalam menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat. Diperlukan dukungan serta peran aktif seluruh elemen masyarakat, khususnya para tokoh agama, dalam menciptakan suasana yang sejuk dan damai.
“Kami berharap melalui silaturahmi ini, terjalin sinergi yang semakin kuat antara Polri dan pondok pesantren dalam menjaga persatuan, mencegah potensi konflik sosial, serta menangkal paham-paham yang dapat memecah belah persaudaraan di tengah masyarakat,” tambahnya.
Lebih lanjut, Kapolres menegaskan bahwa Polres Lombok Tengah siap mendukung kegiatan-kegiatan positif yang dilaksanakan oleh pondok pesantren, baik di bidang pendidikan, pembinaan generasi muda, maupun kegiatan sosial kemasyarakatan.
“Kami berkomitmen untuk terus hadir dan membuka ruang komunikasi dengan para ulama dan santri. Polri siap menjadi mitra pondok pesantren dalam mewujudkan situasi kamtibmas yang aman, damai, dan kondusif di Lombok Tengah,” tegas Kapolres.
( M.M )





