PORTAL TNI - AD

“Hijrah Menuju Kebaikan: Doa Bersama Divif 2 Kostrad Warnai Tahun Baru Islam 1447 H”

“Hijrah Menuju Kebaikan: Doa Bersama Divif 2 Kostrad Warnai Tahun Baru Islam 1447 H”

Pendiv2 – Media COBRA BHAYANGKARA NEWS ,

Dalam suasana penuh kekhusyukan dan semangat pembaruan, Divisi Infanteri 2 Kostrad memperingati Tahun Baru Islam 1447 Hijriyah dengan menggelar Doa Bersama di Masjid Sabilul Huda, Markas Divif 2 Kostrad, Singosari, Kabupaten Malang, Jumat (4/7/2025).

“Hijrah Menuju Kebaikan: Doa Bersama Divif 2 Kostrad Warnai Tahun Baru Islam 1447 H”

Acara ini dihadiri langsung oleh Pangdivif 2 Kostrad, Mayjen TNI Susilo, Kasdivif 2 Kostrad Brigjen TNI Riyanto, S.I.P., para Asisten Kasdivif 2 Kostrad, serta seluruh prajurit Divif 2 Kostrad.

“Hijrah Menuju Kebaikan: Doa Bersama Divif 2 Kostrad Warnai Tahun Baru Islam 1447 H”

Mengusung tema “Hijrah, Berani Berubah, Menjaga Amanah dan Perkuat Ukhuwah Menuju Masa Depan Penuh Berkah”, kegiatan ini menjadi momentum reflektif untuk memperkuat spiritualitas, solidaritas, dan semangat pengabdian.

“Hijrah Menuju Kebaikan: Doa Bersama Divif 2 Kostrad Warnai Tahun Baru Islam 1447 H”

Dalam sambutannya, Mayjen TNI Susilo menegaskan bahwa makna hijrah bukan hanya berpindah tempat, namun juga transformasi diri menuju kebaikan. “Hijrah adalah keberanian untuk berubah, dari yang sebelumnya acuh menjadi peduli, dari yang biasa menjadi luar biasa,” ujarnya.

“Hijrah Menuju Kebaikan: Doa Bersama Divif 2 Kostrad Warnai Tahun Baru Islam 1447 H”

Beliau juga mengajak seluruh prajurit untuk meneladani semangat Rasulullah SAW dalam menegakkan kebaikan dan mencegah kemungkaran. “Mari kita songsong tahun baru ini dengan meningkatkan iman, ibadah, disiplin, dan etos kerja demi pengabdian terbaik kepada TNI, bangsa, dan negara,” tegas Pangdiv.

“Hijrah Menuju Kebaikan: Doa Bersama Divif 2 Kostrad Warnai Tahun Baru Islam 1447 H”

Tausiah yang disampaikan oleh Dr. H. Zainur Rozikin, M.M., M.Pd. (Dosen UNMER Malang) turut memperdalam makna hijrah sebagai tonggak sejarah kemenangan umat Islam. Ia menjelaskan bahwa hijrahnya Nabi Muhammad SAW dari Mekah ke Madinah menjadi simbol awal perjuangan dan kejayaan Islam.

“Hijrah Menuju Kebaikan: Doa Bersama Divif 2 Kostrad Warnai Tahun Baru Islam 1447 H”

Acara ditutup dengan doa bersama, menciptakan suasana yang penuh haru, harap, dan semangat baru. Peringatan ini bukan sekadar seremoni, tetapi menjadi titik tolak untuk memperkuat ukhuwah dan tekad dalam menjalani tahun yang penuh tantangan dan harapan.

Editor//cahpTw CBN

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button