

Minahasa Selatan // COBRA BHAYANGKARA NEWS
Kegiatan kerohanian tahunan bagi anak-anak Sekolah Minggu GPdI se-Kabupaten Minahasa Selatan kembali digelar dalam bentuk perkemahan rohani (Kids Champ), yang dimulai hari ini, Selasa (2/7/2025), hingga Jumat (5/7/2025).
Acara ini berlangsung di Desa Lopana, Kecamatan Amurang Timur, dan diikuti oleh sekitar 1.600 peserta dari 60 sidang jemaat GPdI se-Minsel.

Kegiatan besar ini diselenggarakan oleh panitia kerohanian GPdI Minahasa Selatan dengan total 180 orang panitia, di bawah kepemimpinan Ketua Panitia Pdt. Mody Pantow, S.Th.
Pdt. Mody Pantow saat diwawancarai wartawan media ini, menyampaikan bahwa perkemahan rohani ini merupakan bagian dari pelayanan pekerjaan Tuhan Yesus yang luar biasa.
“Pelayanan pekerjaan Tuhan Yesus lewat perkemahan anak sekolah Minggu tahun 2025 kini terjadi hanya oleh karena kebaikan Tuhan. Pelayanan pekerjaan Tuhan lewat gerejawi kini dihadiri ribuan anak. Bukan hanya anak-anak sekolah Minggu saja, namun dengan kuasa Tuhan sehingga dari segala penjuru dapat hadir dan merasakan bagaimana hadirnya Tuhan lewat perkemahan rohani,” ungkapnya.
Lebih lanjut, Pdt. Mody mengajak seluruh peserta untuk terus mengandalkan kuasa Tuhan dalam hidup mereka.
“Jika Tuhan Yesus membuka, tidak ada satupun yang akan menutup. Bahkan kuasa Tuhan yang ada dalam hidup kita lebih besar dari kuasa yang ada dalam dunia ini,” tutupnya.

Kegiatan perkemahan ini diisi dengan berbagai sesi rohani, ibadah pujian dan penyembahan, lomba-lomba kreatif, serta pengajaran firman Tuhan yang ditujukan untuk membentuk karakter anak-anak agar semakin mengenal dan mengasihi Tuhan sejak usia dini.
Antusiasme dan semangat anak-anak serta para pembina tampak mewarnai suasana perkemahan yang bertujuan mempererat persekutuan iman di antara jemaat GPdI se-Minsel.
Peliput / Demsy Mewengkang






