PORTAL POLRES

Kapolres Barsel Kunker Sekaligus Tatap Muka Di Polsek Dusun Selatan

Kapolres Barsel Kunker Sekaligus Tatap Muka Di Polsek Dusun Selatan

Buntok//COBRA BHAYANGKARA NEWS

Kapolres Kabuapten Barito Selatan (Barsel), AKBP Jacson R. Hutapea, S.I.K,.MH melakukan kunjungan kerja (Kunker) dan tatap muka di Kepolisian Sektor (Polsek)9 Dusun Selatan (Dusel), dalam rangka untuk mengetahui situasi dan kondisi terkini di wilayah Dusun Selatan.

Kunker Kapolres tersebut juga melakukan tatap muka secara langsung dengan seluruh stakeholder Perkopimcam, tokoh agama, tokoh adat, kepala desa, dan camat dan jajaran Polsek setempat, kegaiatn berlansung dihalaman Kapolsek Dusun Selatan Rabu (14/05/2025).

“Pada intinya situasi Dusun Selatan aman dan kondusif, dan semoga kondisi ini tetap bisa terjaga dengan baik, demikian juga Polres Barsel dan kita bersama berkomitmen bersama sama untuk menolak aksi kekerasan dan premanisme yang mencoba mengganggu di wilayah ini,” tegas AKBP Jacson R. Hutapea.

Kapolres Barsel Kunker Sekaligus Tatap Muka Di Polsek Dusun Selatan

Dikatakannya, bahwa kunker yang dilakukan ini adalah merupakan bagian dari program dan tindak lanjut dari perintah atau intruksi dari Bapak Kapolda Kalteng yang respect dan responsif.

Kapolres berjanji, bahwa pihaknya akan melakukan Kunker keseluru Polsek se Kabupaten Barsel, bahkan akan mengunjungi sejumlah kelurah dan desa untuk melihat dari dekat apakah ada persoalan, jika ada maka kita akan bersama mencari solusi yang terbaik.

Diharapkan, dengan dilakukan kunker ke Polsek Dusun Selatan beserta hadirnya stakeholder Perkopimcam, tokoh agama, tokoh adat, kepala desa, dan camat maka Polres Barsel dapat meningkatkan sinergi kita semua secara khusus untuk menjaga keamanan dan ketertiban di wilayah Barsel ini,” tutup AKBP Jacson R. Hutapea.

Pewarta : Sawalun DL

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button