PORTAL POLRES

Polresta Banyuwangi Bersama Forkopimda Gelar Ramp Check guna kesiapan angkutan mudik lebaran 1446 H

Banyuwangi//COBRA BHAYANGKARA NEWS

Dalam rangka kesiapan Mudik Lebaran 1446 H, Forkopimda Kabupaten Banyuwangi melakukan uji kelaikan atau ramp check terhadap bus Antar Kota Antar Provinsi (AKAP) yang digunakan untuk angkutan mudik lebaran tahun 2025. Kamis (20/3/2025)

Wakapolresta Banyuwangi AKBP Teguh Priyo Wasono, S.I.K., mengungkapkan bahwa pelaksanaan uji kelaikan atau ramp check bekerjasama dengan Dinas Perhubungan Banyuwangi dan Unit Pelaksanaan Teknis Dinas Pengujian Kendaraan Bermotor Banyuwangi.

“Ramp check untuk pemeriksaan kelaikan jalan bus angkutan lebaran. Karena itu penting, supaya keselamatan para penumpang yang diangkut bisa selamat sampai ke tempat tujuan,” ujar AKBP Teguh.

Kepala Dinas Perhubungan Banyuwangi, I komang Sudita Atmaja mengatakan bahwa uji kelaikan angkutan lebaran dilakukan dalam dua tahap. Tahap pertama pra ramp check dimulai 1 – 20 Maret 2025. Sedangkan tahap kedua, 21 Maret – 11 April 2025, ramp check masa angkutan lebaran.

Kadis Perhubungan melanjutkan, bus yang tidak memenuhi standar kelaikan tidak akan diizinkan beroperasi. “Kalo ada bus yang tak layak jalan, maka tidak boleh diberangkatkan. Itu harus diperbaiki lebih dahulu. Jadi tidak ada toleransi, dia harus diperbaiki di tempat,” tegasnya.

Ramp check difokuskan pada pemeriksaan komponen seperti sistem rem, roda, kemudi dan lampu.

“Jadi, dia harus berfungsi semua, seperti sistem rem, roda, kemudi, dan lampu. Kalo ada yang rusak harus segera diperbaiki di tempat, karena itu menyangkut aspek keselamatan,” sambungnya.

Dalam kesempatan ini, Wakil Bupati Banyuwangi, Ir. H. Mujiono, M.Si., berharap seluruh bus AKAP yang beroperasi di Wilayah Banyuwangi dalam kondisi prima dan siap mengantarkan pemudik dengan aman hingga sampai tujuan.

Pewarta//Erni

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button