PORTAL TNI - AD

Aksi Gerak Cepat Babinsa Koramil 03/Tompobulu Bersama Masyarakat Bersihkan Pohon Tumbang

Bantaeng Sulsel – COBRA BHAYANGKARA NEWS

Curah hujan yang cukup tinggi serta angin kencang mengakibatkan sebuah pohon besar tumbang dan menutupi jalan, sehingga membuat arus lalu lintas macet. “Guna mengatasi hal tersebut, Babinsa Desa Nipa-Nipa anggota Koramil 1410-03/Tompobulu Kodim 1410/Bantaeng Serda Hasanuddin bersama anggota dari Polsek Pa’jukukang dan masyarakat bahu membahu membersihkan pohon tumbang yang menutupi jalan, bertempat di Dusun Kassi-Kassi, Desa Nipa-Nipa, Kecamatan Pa’jukukang, Kabupaten Bantaeng. Minggu (02/06/2024).

Pada kesempatan tersebut, Babinsa Nipa-Nipa Serda Hasanuddin juga menghimbau kepada masyarakat yang melintas di jalan agar selalu berhati-hati dan tetap waspada, bila terjadi hujan yang cukup tinggi serta angin kencang rawan terjadi pohon tumbang di jalan.
“Beruntung pada saat terjadi pohon tumbang tersebut, kondisi jalan masih sepi sehingga tidak menimbulkan korban jiwa,” ungkap Babinsa.

Sementara, salah seorang warga Dusun Kassi-Kassi Bapak Riswan mengatakan bahwa dengan adanya bantuan dari Babinsa Nipa-Nipa Serda Hasanuddin bersama anggota Polsek dengan sigap dan cepat dalam membantu kami, membersihkan pohon tumbang, agar segera bisa dilewati oleh pengguna jalan,” pungkasnya.

Yap Raja

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button