PORTAL TNI - AD

Cegah Penyakit Pada Hewan Ternak, Babinsa Koramil-07/Lembang Kodim 1404/Pinrang Dampingi Vaksinasi PMK Di Desa Binaan

Pinrang Sulsel-COBRA BHAYANGKARA NEWS

Babinsa Koramil-07/Lembang Kodim 1404/Pinrang Serda Ardi Kurniawan melaksanakan pendampingan vaksinasi Jembrana dan Antelmentika untuk mencegah penyakit mulut dan kuku (PMK) pada hewan ternak sapi di Desa Pakeng Kecamatan Lembang Kabupaten Pinrang Provinsi Sulawesi Selatan, Kamis (08/02/2024).

Dengan mendatangi satu-persatu warga yang memiliki hewan ternak di Desa Pakeng, Tim pencegahan wabah PMK Kecamatan Lembang menjelaskan maksud dan tujuan kedatangannya mereka agar masyarakat mengerti pentingnya vaksinasi hewan ternak untuk mencegah PMK.

Babinsa Serda Ardi Kurniawan menyampaikan bahwa kegiatan vaksinasi PMK ini terus dilakukan untuk mencegah terjadinya penyebaran wabah penyakit pada hewan ternak. Meski dalam kondisi yang sudah sehat, hewan ternak tetap terus dipantau dan diberikan vaksin agar tidak terjadi gejala penularan penyakit lainnya.

“Vaksinasi PMK ini bertujuan untuk mencegah terjadinya penyebarluasan penyakit yang dialami oleh hewan ternak sapi warga, agar kondisi kesehatan sapi tetap terpelihara secara baik dan tidak terserang penyakit yang menyerang bagian kulit, mulut dan kuku”, jelas Serda Ardi Kurniawan.

Pewarta://YAP

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button