PORTAL DAERAH

Rutan Buntok Gelar Sidang TPP Pengusulan RK Natal 2023 dan Tahanan Pendamping

Buntok – COBRA BHAYANGKARA NEWS

Rumah Tahanan Negara (Rutan) Kelas IIB Buntok, Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM Kalimantan Tengah melaksanakan Sidang Tim Pengamat Pemasyarakatan (TPP) pengusulan pemberian Remisi Khusus Natal Tahun 2023 dan pengusulan tahanan pendamping yang dilaksanakan di Aula Rutan Buntok pukul 14.00 WIB pada Senin (4/12) siang.

Hadir Kepala Rutan Buntok (Sinardi) membuka secara langsung sidang TPP. “Pelaksanaan sidang ini sebagai bentuk pemenuhan hak Warga Binaan Pemasyarakatan untuk mendapatkan pendidikan dan pelatihan kerja di Rutan Buntok,” ucap Kepala Rutan Buntok.

Lebih lanjut Sinardi mengatakan sidang TPP ini sebagai wadah pertimbangan dan penentuan Tim TPP bagi WBP layak atau tidak diusulkan hak integrasi dan mengikuti pembinaan kegiatan kerja.

“Sidang TPP sebagai wadah pertimbangan dan penentuan Tim TPP bagi WBP layak atau tidak diusulkan hak integrasi dan mengikuti pembinaan kegiatan kerja. Selain itu sidang ini harus dilakukan secara objektif dan transparan sehingga semua pihak dapat menerima apapun hasilnya,” lanjutnya.

Menurutnya sidang TPP akan terus dilaksanakan secara berkala di Rutan Buntok. “Sidang TPP ini akan terus dilaksanakan agar proses pembinaan dapat berjalan dengan baik serta WBP yang mengikuti sidang tersebut mengetahui apa yang menjadi hak dan kewajibannya selama menjalani masa pidana di Rutan Buntok” pungkas Sinardi.

Dalam kegiatan ini hadir Kepala Rutan Buntok (Sinardi), Kepala Subseksi Pelayanan Tahanan (Indra Suryana) selaku Ketua Tim TPP, Kepala Kesatuan Pengamanan Rutan (Zulkifli), dan Anggota Tim TPP Rutan Buntok.

Pewarta : Sawalun.DL

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button