PORTAL POLRI

Kapolres Loteng Bersama Wakapolres Serta PJU Lakukan Pengecekan Pos Pam

LOTENG – COBRA BHAYANGKARA NEWS

NTB – Kapolres Lombok Tengah AKBP Irfan Nurmansyah, SIK, MM bersama Wakapolres Lombok Tengah Kompol Refindo Pradikta Rulando, SIK didampingi Pejabat Utama (PJU) dan Kapolsek Pringgarata AKP Sulyadi Muchdip lakukan pengecekan Pos Pam Operasi Kepolisian Ketupat Rinjani 2023.

Selain didampingi Wakapolres serta PJU dan Kapolsek Pringgarata juga didampingi oleh Kepala Desa Pemepek dan Kepala Dusun Kebun Sirih.
Kegiatan pengecekan dilaksanakan di Jalur Dusun Kebun Sirih Desa Pemepek Kecamatan Pringgarata Kabupaten Lombok Tengah pada Minggu 16/04/2023 sekitar pukul 20.45 wita.
“Operasi Kepolisian terpusat Ketupat Rinjani 2023 dilaksanakan selama 14 hari terhitung mulai tanggal 18 April 2023 sampai dengan 01 Mei 2023” Kata Kapolres.

Kapolres Lombok Tengah menyampaikan bahwa kegiatan tersebut dilaksanakan guna mengetahui kesiapan anggota menjelang pelaksanaan Operasi Kepolisian Ketupat Rinjani 2023.
Selanjutnya Kapolres Lombok Tengah bersama rombongan melanjutkan kegiatan pengecekan menuju Pos Pam Montong Gamang Kecamatan Kopang dan Posyan di Kota Praya di Eks kantor Bupati Kabupaten Lombok Tengah.*

( m.m )

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button