Bondowoso -COBRA BHAYANGKARA NEWS
Polres Bondowoso telah mengubah sirkuit atau lintasan ujian praktik Surat Izin Mengemudi (SIM) C dari yang sebelumnya berbentuk angka 8, kini telah berubah menjadi huruf S.
Pemberlakuan sirkuit baru untuk materi ujian praktik SIM C atau untuk sepeda motor itu sudah diberlakukan.
Kapolres Bondowoso, AKBP Bimo Ariyanto, S. H, S. I. K, mengatakan, perubahan sirkuit ujian praktik SIM C itu merupakan arahan dari Mabes Polri.
“Tempat lokasi ujian praktik sudah kita ubah, kita sesuaikan dengan acuan dari Mabes Polri,” ujarnya
Ia mengatakan, dengan perubahan sirkuit tersebut, ujian praktik untuk mendapatkan SIM C di Polres Klaten menjadi lebih mudah.
“Harapan kami masyarakat jadi lebih mudah dan juga lebih akurat dengan fakta di lapangan saat berkendara, kita hari ini baru mulai,” jelasnya.
Menurut Kapolres, perubahan sirkuit itu juga merespon tanggapan dari masyarakat.
Adapun permohonan pembuatan SIM C di Bondowoso tercatat lumayan banyak dalam per hari.
Sementara itu, Kepala Satuan Lalu Lintas (Kasat Lantas) Polres Bondowoso, AKP Imam Zaenal, mengatakan untuk kesiapan praktik uji SIM C di Polres Bondowoso sudah siap 100 persen.
Sirkuit atau lintasan praktik uji SIM C sudah diubah menyesuaikan arahan dari pusat.
“Kami sudah sosialisasi juga ke kelompok pemotor, sekolah dan masyarakat. Sirkuit batu angka 8 diganti ke hurus S,” jelasnya
Diakui AKP Imam Zaenal, jalur lintasan SIM C saat ini juga lebih lebar bila dibanding sirkuit yang lama.
“Dulu lebarnya 1 meter sekarang 1,5 meter. Lebih mudah dari yang dulu. Permohonan baru SIM di kita 30 hingga 40 per orang,” tukasnya.