PORTAL TNI AL & POLRI

Dandim dan Kapolres Ikuti Vicom Dalam Rangka Peresmian RTLH Tahap – 2 dan launcing  RTLH Tahap – 3 Kodim 1422/Maros Secara Virtual dengan Kasad

MAROS SULSEL_COBRA BHAYANGKARA NEWS

Dandim 1422/Maros Letkol Inf Muhammad Hujairin, M.Si., (Han)., bersama Kapolres Maros AKBP Awaludin Amin,  S. I. K  dan Kasdim 1422/Maros Mayor Czi Muh. Ilyas mengikuti Vicon dalam rangka Launching rehap RTLH tahap – 2 dan Tahap 3 TA 2023 yang dipimpin langsung oleh Jenderal TNI Dr. H. Dudung Abdurachman, S.E., M.M (KASAD) di Desa Kassikebo, Kelurahan Bajubodoa, Kecamatan Maros Baru,”
Selasa (09/05/2023).

Upaya yang dilakukan ini sebagai wujud kepedulian TNI AD dengan warga masyarakat agar kehadiran TNI AD bermanfaat dan dapat meningkatkan kesejahteraan masyarakat, salah satunya yaitu dengan membantu warga yang kurang mampu untuk memiliki rumah yang layak dihuni.

Turut hadir pada kegiatan peresmian ini diantaranya :
Kasdim 1422 maros, Danramil 01 Lau, Pasiter, Pa Sandi, Ketua DPRD Kabupaten Maros, Baznas Maros, Camat Maros Baru, Kapolsek Lau, Lurah Baju Bodoa serta warga penerima sembako.

Selain peresmian Rumah RTLH,Kodim 1422/Maros juga menyiapkan sedikitnya 10 Paket Sembako untuk warga kurang mampu serta Bayi penderita Stunting yang penyerahannya dipimpin Oleh Dandim 1422/Maros.

Usai pelaksanaan peresmian RTLH , Dandim menyampaikan dalam kesempatan nya ” ini merupakan wujud kepedulian dan bakti TNI kepada masyarakat serta implementasi dari Tujuh Perintah Harian Kasad dan Program 6K dihati kita , pembagian sembako dan Stunting untuk mengatasi kesulitan Masyarakat yang kurang mampu diwilayah Kodam XIV/Hsn.

(YAP).

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button