PORTAL POLRES

Kapolres Lombok Tengah Hadiri Harlah Pondok Pesantren Qamarul Huda Bagu ke – 61

LOTENG_COBRA BHAYANGKARA NEWS

LOMBOK TENGAH, NTB – Kapolres Lombok Tengah AKBP Irfan Nurmansyah, SIK, MM menghadiri Haul Syekh Abdul Qadir Jaelani, TGH. Moch. Saleh Hambali Bengkel, KH. Abdurrahman Wahid, dan TGH. Lalu Badaruddin yang dirangkai dengan Harlah Pondok Pesantren Qamarul Huda Bagu ke-61 sekaligus Pelantikan Pengurus Majelis Wakil Cabang Nahdlatul Ulama se_Kabupaten Lombok Tengah, pada Sabtu 25/02/2023 sekitar pukul 09.00 wita, bertempat di Lapangan Asrama Putra Yayasan Pondok Pesantren Qamarul Huda Desa Bagu, Kecamatan Pringgarata, Kabupaten Lombok Tengah.

Selain dihadiri oleh Kapolres Lombok Tengah, hadir juga Mustasyar Pengurus Besar Nahdlatul Ulama / Rais Syuriah Pengurus Wilayah Nahdlatul Ulama,
Roisulam Pengurus Besar Nahdlatul Ulama,
Ketua Pengurus Besar Nahdlatul Ulama, Sekretaris Jenderal Pengurus Besar Nahdlatul Ulama, Ketua Pengurus Wilayah Nahdlatul Ulama NTB, Ketua Pengurus Cabang Nahdlatul Ulama Lombok Tengah, Rais Syuriah Pengurus Cabang Nahdlatul Ulama Lombok Tengah, Kepala Kanwil Kemenag Provinsi NTB / Ketua Pimpinan Wilayah Gerakan Pemuda Ansor NTB.

Kepala Biro Kesra Setda Provinsi NTB, Bupati Sumbawa Besar, Ketua Yayasan Pondok Pesantren Qamarul Huda Bagu, Anggota Dewan Pimpinan Daerah RI Dapil NTB, Kapolres Lombok Timur, Kapolsek Pringgarata, Danramil Pringgarata, Rektor Universitas NU NTB, Wakil Rektor / Direktur Rumah Sakit Universitas Mataram, Para Tuan Guru, Para Pimpinan Pondok Pesantren Nahdlatul Ulama, Pengurus Wilayah Jam’iyyatul Qurro’ wal Huffadz Nahdlatul Ulama, Majelis Wakil Cabang Nahdlatul Ulama se Kabupaten Lombok Tengah, Jamaah / Tamu Undangan.

Acara diawali dengan Istighosah dan Wirid 9 (Siwaq) kemudian dilanjutkan dengan pengajian Umum oleh KH. Syafiq asal Jawa Timur.

Acara kemudian dibuka dengan pembacaan ayat suci Al-Qur’an dan sholawat badar oleh Ustadzah Yuni Wulandari Juara MTQ Internasional Kualalumpur 2022, dilanjutkan dengan kata kata Ibtitah oleh ketua pengurus cabang Nahdlatul Ulama (NU) Lombok Tengah H. Lalu Pathul Bahri, SIP.

Dilanjutkan dengan pembacaan riwayat TGH. Moch Saleh Hambali Bengkel oleh Ketua Pengurus Wilayah Nahdlatul Ulama NTB Prof. Dr. H. Masnun Tahir, M.Ag.

“TGH. Muhammad Saleh Hambali Bengkel merupakan guru dari TGH. Lalau Muhamad Turmudzi I Badarudin yang merupakan salah satu tokoh NU di NTB kemudian diakhir sambutannya Prof. Dr. H. Masnun Tahir, M.Ag dan mengucapkan selamat datang di tahun ke-61 Qamrul Huda dan selamat datang di Abad ke-2 Nahdlatul Ulama” Katanya.

Setelah itu dilanjutkan dengan arahan Ketua Pengurus Besar NU Dr. KH. Yahya Cholil Staquf dan penandatanganan prasasti Masjid / Pesantren TGH. Lalu Muhammad Turmudzi Badarudin oleh ketua pengurus besar NU Dr. KH. Cholil Sacuf serta penyerahan hibah Mobil operasional kepada yayasan pondok pesantren Qamarul Huda Bagu oleh Kakanwil Kemenag Provinsi NTB / Ketua Pimpinan Wilayah Gerakan Pemuda Ansor NTB H. Zamroni Azis kemudian diakhir dengan Do’a oleh TGH. Lalu Muhammad Badarudin Turmudzi.**

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button