PORTAL TNI - AD

Cegah Kerugian Petani, Babinsa dan Pemdes Gulirkan Semenisasi Kanal Sawah

Cegah Kerugian Petani, Babinsa dan Pemdes Gulirkan Semenisasi Kanal Sawah

Abdya //COBRA BHAYANGKARA NEWS

Dalam rangka mengantisipasi kerugian petani akibat banjir dan luapan air sungai saat musim penghujan, Babinsa Koramil 04/Susoh Kodim 0110/Abdya Serda Nasir memberikan dukungan terhadap program semenisasi parit/kanal sawah di Desa Palak Hulu Kecamatan Susoh, Kamis (12/9/2024).

Upaya dukungan ini ditunjukan oleh Babinsa dengan kegiatan monitoring rutin di lokasi pembangunan.

Didampingi Kepala Desa Edi Azhar, Babinsa Nasir menyebutkan program semenisasi tersebut digulirkan oleh pemerintah desa mengamini keluhan dari para petani yang kerap mengalami kerugian gagal panen akibat tanaman padi terendam luapan banjir.

“Bila hujan tiba luapan air dari jalan semuanya turun ke sawah dan merendam padi. Itu terjadi karena tidak adanya struktur parit yang memadai,” terang Babinsa Nasir.

Kades Palak Hulu Edi Azhar membenarkan reaksi cepat tersebut dilakukan pihak Pemdes untuk mengantisipasi banjir dan luapan pada sawah saat musim penghujan tiba.

Program semenisasi kanal sawah tersebut ditargetkan akan selesai usai kegiatan panen padi pada bulan depan. Ia optimis kanal air itu sudah dapat dimanfaatkan oleh para petani pada musim tanam padi berikutnya.

“InsyaAllah, dengan kanal ini ke depan sawah kita tidak lagi kebanjiran. Mudah-mudahan tidak ada lagi kerugian petani gagal panen akibat padi terendam maupun kekeringan tidak terairi. Kanal ini lah yang nantinya akan mengalirkan pengairan,” tutupnya.

//cahpTw

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button