PORTAL TNI - AD

Kodim 1424/Sinjai menerima Sosialisasi Operasi Gaktib Dan Operasi Yustisi Dari Denpom Bone.

Sinjai Sulsel – COBRA BHAYANGKARA NEWS

Kodim 1424/Sinjai menerima kegiatan sosialisasi operasi Gaktib dan Yustisi dilanjutkan pemeriksaan kelengkapan administrasi surat dan kelengkapan Ranmor di Aula Mabbulo Sipeppa Kodim 1424/Sinjai Jl. jenderal Sudirman Kel. biringere Kec. Sinjai Utara Kab. Sinjai, Kamis (18/01/2024)

Kegiatan tersebut dipimpin oleh Lettu Cpm David B.P. Hutapea (Pasi ldik Denpom XIV/1) dan dihadiri oleh Kapten Inf Sainuddin (Pasi Pers Kodim 1424/Sinjai), Letda Cpm Arifuddin (Pasi Gakkum Denpom XIV/1), Serda Yusril Hendrawan (Bamin Wal Denpom XIV/1), Pratu Rinaldi (Ta Unit Gakkumwal Denpom XIV/1) dan Personel Kodim 1424/Sinjai.

Kegiatan dimulai dengan, Sosialisasi Operasi Gaktib dan Yustisi Polisi Militer T.A 2024 di Aula Mabbulo Sipeppa, Pemaparan Materi oleh Letda Cpm Arifuddin (Pasi Gakkum Denpom XIV/1), Pemberian Materi oleh Lettu Cpm David B. P. Hutapea (Pasi Idik Denpom XIV/1), Sesi tanya jawab dan dilanjutkan dengan, pemeriksaan kelengkapan Administrasi surat dan kelengkapan Ranmor

Lettu Cpm David B.P. Hutapea (Pasi ldik Denpom XIV/1) menyampaikan Kegiatan ini merupakan agenda rutin yang laksanakan untuk memantau angggota TNI AD sebagai upaya untuk meningkatkan disiplin dan mencegah pelanggaran hukum serta kejahatan.

Dengan adanya kegiatan Sosialisasi Ops Gaktib dan Yustisi tahun 2024 diharapkan dapat memberikan gambaran kepada Anggota Militer dan PNS TNI untuk lebih memahami tentang Undang-undang dan peraturan hukum yang berlaku di lingkungan TNI sehingga bisa mewujudkan Prajurit yang berjiwa patriot sejati, propesional, dan di cintai rakyat.

(YAP)

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button