Madiun, – COBRA BHAYANGKARA NEWS
Komandan Korem 081/DSJ Kolonel Inf H. Sugiyono diwakili oleh Kasiter Mayor Inf Subagya Pujiarno menghadiri Acara Serah Terima Kirab Pemilu 2024 bertempat di Pahlawan Business Center Kota Madiun, Kamis (21/9/2023).
Kegiatan tersebut dalam rangka menuju pemungutan suara Pemilu Tahun 2024 yang di gelar oleh Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Madiun dengan tema “Pemilu Sebagai Sarana Integrasi Bangsa”.
Ketua KPU Kota Madiun S. Wisnu Wardhana dalam sambutannya mengatakan kirab bendera Pemilu 2024 sebagai ajang sosialisasi untuk menyampaikan ada beberapa partai politik yang akan bertarung pada Pemilu serentak pada 14 Februari 2024.
“Sehingga masyarakat menjadi paham dan dapat menggunakan hak pilihnya dengan baik saat Pemilu 2024 Mendatang,” ujarnya.
Pihaknya juga mengajak masyarakat Kota Madiun untuk berperan aktif mensosialisasikan tahapan Pemilu serta ikut mendukung dan mensukseskan pelaksanaan Pemilu 2024 dari tahap awal hingga akhir.
“Hari ini hingga tanggal 29 September kita telah berada pada tahapan sosialisasi, melalui Kirab Bendera Partai Politik Peserta Pemilu Serentak Tahun 2024, mari kita sukseskan bersama, dan kepada warga Kota Madiun mari bersama mensukseskan rangkaian Pemilu 2024, sehingga dapat berjalan dengan aman, lancar dan damai,” ujarnya.
Sementara itu, dalam kesempatan yang sama Anggota KPU Provinsi Jatim Gatot Cahyo Baskoro juga mengatakan apresiasi yang sebesar-besarnya kepada pemerintah kota madiun yang sudah mensuport seluruh rangkaian kesuksesan tahapan Pemilu 2024.
‘’Acara sosialisasi di Madiun ini sangat luar biasa, kita ambil maknanya dari Kirap ini, sebagai semangat kita bersama untuk mensukseskan Pemilu 2024 mendatang,’’ tuturnya.
Ditempat terpisah Kasiter mengatakan, Sebagai satuan Aparat Komando Kewilayahan (Apkowil) Korem 081/DSJ siap membantu Polri dalam proses serangkaian Pemilu 2024 mendatang.
“TNI bersama Polri bersifat netral, sehingga hanya membantu pengawasan pemilu maupun pengamanannya sampai pelaksanaan Pemilu selesai dengan aman, damai dan lancar,” ujarnya kepada redaksi.
Turut hadir Walikota Madiun, Kepala Bakorwil I Madiun, Jajaran Forkopimda Kota Madiun, Ketua KPU Kota Madiun, Ketua Bawaslu Kota Madiun, Para Kepala Perangkat Daerah di lingkungan Daerah Pemerintah Kota Madiun, Para Perwakilan Partai Politik, Para Tokoh Agama, dan Para Undangan Lainnya.