PORTAL POLRES

Kapolsek Semendawai Suku III Polres Oku Timur Gelar Pertemuan Lintas Sektoral Cegah Stunting

Oku Timur – COBRA BHAYANGKARA NEWS

Pertemuan Lintas Sektoral Kecamatan Semendawai Timur dalam rangka mendukung pelaksanaan gerakan cegah Stunting yang bertempat di Aula UPTD Puskesmas Burnai Sekira Pukul” 10:00 Wib, Pada hari Kamis, tanggal” 03/08/2023.

Hadir dalam kegiatan tersebut Camat Semendawai Timur Bunyamin, SE, Kapolsek SS III Iptu L.A.E. Tambunan, SH, Danramil 0403-14 SS III Kapten Arm. M. Fauzi, Koordinator BKKBN Semendawai Timur Agus Prima Wijaya, UPTD Pertanian Semendawai Timur, UPTD Perikanan dan Peternakan Semendawai Timur, PS. Kanit Binmas Polsek SS III, PS. Kanit Intelkam Polsek SS III, Forum Kades Semendawai Timur serta para Kader Kesehatan Puskesmas Burnai Mulya .

Tujuan Pertemuan Lintas Sektoral ini diantaranya;

  1. Penandatanganan Komitmen untuk mendukung pelaksanaan Akreditasi UPTD Puskesmas Burnai Mulya Tahun 2023
  2. Penandatanganan Komitmen dalam rangka mendukung pelaksanaan gerakan cegah Stunting ” Aksi Bergizi, Bumil Sehat ” diwilayah UPTD Puskesmas Burnai Mulya.

Pada kesempatan ini, Kapolsek SS III Iptu L. A. E. Tambunan, SH menyampaikan ucapan terima kasih atas undangan serta pemberitahuan yang telah ditembuskan ke Polsek SS III atas diadakannya Rapat Lintas Sektoral.

Kami berharap kerjasamanya dari semua elemen terkait khususnya yang hadir dikesempatan ini “Mari kita bersama sama secara serius untuk melakukan penanganan terhadap Stunting yang ada diwilayah Semendawai Timur. Ucap Kapolsek.

Ditambahkannya, kami juga menghimbau kepada para Kepala Desa untuk membantu kerja Kepolisian menyambungkan koneksi CCTV melalui WiFi, mengingat kedepannya kami akan menarik Koneksi CCTV yang ada di Desa guna mempermudah pemantauan dan pengawasan terhadap situasi Kamtibmas. Tambahnya

Kami tidak bosan bosan akan mengingatkan para Kepala Desa agar menghimbau kepada warga masyarakatnya apabila mengadakan hiburan seperti Orgen tunggal dengan tidak memutar atau memainkan musik remix / DJ House.

Pelarangan yang kami himbau ini karena musik tersebut bukan aliran musik musik adat istiadat kita, melainkan berasal dari budaya luar yang identik mengkonsumsi Miras dan Narkoba sehingga dapat merusak generasi muda juga dapat mengganggu Kamtibmas. Tegas Kapolsek.

Kami dari unsur Tripika sangat mendukung serta mengapresiasi atas program program kerja dari Puskesmas Burnai Mulya dan para Kepala Desa demi kemajuan wilayah. Terangnya

Demi memberikan pelayanan Kesehatan yang maksimal terhadap masyarakat, saat ini Puskesmas Burnai Mulya mempunyai 12 Indikator program Pelayanan.

Puskesmas Burnai Mulya mendukung akan adanya program Prioritas Nasional seperti Hipertensi, TBC, Stunting, Imunisasi juga penurunan AKI dan AKB.

Pewarta//Mujiyono

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button