PORTAL TNI - POLRI

Kodim 1012 – Btk Gelar Bhakti Sosial Dalam Rangka HUT TNI Ke-79 Tahun 2024.

Kodim 1012 – Btk Gelar Bhakti Sosial Dalam Rangka HUT TNI Ke-79 Tahun 2024.

Buntok // COBRA BHAYANGKARA NEWS

Dalam rangka memeriahkan Hari Ulang Tahun (HUT) Tentara Nasional Indonesia (TNI) yang ke-79 Tahun 2024, Komando Distrik Militer (Kodim) 1012 – Buntok menggelar Bhakti Sosial Donor Darah, Pengobatan Gratis, memberikan makanan bergizi kepada UMKM berupa paket sembako kepada masyarakat yang kurang mampu. Bertempat dihalaman Rumah Sakit Jara Sasameh Buntok,
Minggu, 22/09/2024.

Pada acara tersebut dihadiri oleh Penjabat (Pj) Bupati Barito Selatan (Barsel) H.Deddy Winarwan serta unsur Forum Koordinasi Pimpinan Daerah (Forkopimda), Kapolres Barsel AKBP Asep Bangbang Saputra, Kejari Barsel Dino.P, Ketua PN, Ketua PA, serta Anggota DPRD Barsel, Direktur RS Jaraga Sasameh, dan Ketua Persit, Ketua Bhayangkari

Pj Bupati H.Deddy Winarwan saat menyampaikan sambutannya kita pada siang ini bisa bersama-sama hadir dalam kegiatan Bhakti Sosial, kegiatan ini dalam rangka memperingati HUT TNI ke 79 tahun 2024. Mari kita doakan jajaran TNI di seluruh wilayah kesatuan RI senantiasa diberikan kesehatan,di berikan kekuatan, dan diberikan keselamatan dalam menjaga keutuhan NKRI. Sinergitas antaran TNI-Polri dan unsur Forkopimda di Barito selatan sangat baik.

Pj Bupati juga mengatakan, karena kami semua, unsur Pimpinan Forkopimda dan Anggota DPRD, dilantik dan mendapatkan jabatan untuk melayani masyarakat.

Kodim 1012 – Btk Gelar Bhakti Sosial Dalam Rangka HUT TNI Ke-79 Tahun 2024.

“Dan saya titip kepada masyarakat semua di Barsel, jangan lupa pada tanggal 27 November nanti, silahkan salurkan hak pilih nya dan pilih pemimpin terbaik Bupati dan Wakil Bupati terbaik di Barsel”. pungkas Pj Bupati

“Tidak ada tekanan, tidak ada arahan dan bebas memilih sesuai hati nurani masing-masing”. ucap H.Deddy.

Pj Bupati juga mengatakan menyambut baik kegiatan yang dilaksanakan pada hari Bhaksos pengobatan gratis, pembagaian sembako dan memberikan uang santunan dan memberikan makan kepada warga masyarakat.

“Kegiatan ini dilaksanakan dalam rangka HUT TNI yang ke-79, kami dari jajaran Forkopimda sangat menyambut baik kegiatan ini”. imbuh Pj Bupati.

Ditempat yang sama Dandim 1012- Btk Letkol Inf Langgeng Pujut Santoso menyampaikan kepada awak media, mengucapkan terima kasih peda Pj Bupati Barsel dan jajaran Forkopimda yang hadir kendukung kegiatan ini.

“Kalau tidak ada dukungan dari Pj Bupati dan Forkopimda kegiatan ini tidak bisa jalankan, sekali lagi terima kasih banyak kepada atas dukungan nya”. ucap Dandim.

Dandim juga mengatakan, kegiatan ini dilaksanakan dalam rangka HUT TNI yang ke-79. Melaksanakan Bhakti Sosial diantara nya Donor Darah, pemgobatan gratis, pemberian makan bergizi kepada UMKM dan pembagaian sembako.

“Alhamdulilah kegiatan ini bisa terlaksana berkata dukungan dari Pj Bupati dan Forkopimda dan juga dari pihak swasta dan kita selalu bersinergi dengan seluruh unsur masyarakat”, orang nomor satu dijajaran Kodim 1012-Btk.

Kapolres Barsel AKBP Asep Bangbang Saputra juga hadir pada acara tersebut mengatakan kami dari Polres Barsel mengdukung penuh kegiatan bhakti sosial yang di laksanakan oleh Kodim 1012-Btk dan didukung oleh Pj Bupati pada hari, dalam rangka HUT TNI Ke-79 tahun 2024.

“Kegiatan ini sangat bermanfaat dan membantu masyarakat yang ada Barsel.Kita juga dari Polres mengirimkan personel untuk melakukan kegiatan bhakti donor darah”. pungkas Kapolres.

Ia juga menyamapikan semoga TNI lebih dicintai masyarakat dan khususnya Kodim 1012 -Btk.

Pewarta : Sawalun.DL

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button