Nduga – Papua – COBRA BHAYANGKARA NEWS
Bapa Keling masih menjadi ujung tombak dari Satgas Yonif Linud 432 / WSJ di distrik Mbua, Bapa Keling merupakan program kesehatan dan sekarang jadi tumpuan masyarakat Mbua. Demi mendekatkan dengan masyarakat dalam memenuhi kebutuhan kesehatan bersama dengan unsur tenaga kesehatan yang ada di Distrik Mbua, Selasa (11/06/2024).
Letda CKM Gede atau yang akrab di sapa masyarakat sebagai Bapa Keling (Keliling) mengemukakan, ”program keling atau keliling ini dilaksanakan supaya kami bisa hadir langsung ke tengah masyarakat secara door to door untuk memenuhi kebutuhan masyarakat,selain itu kami juga bisa komunikasi langsung dengan masyarakat dan mendengar keluh kesah masyarakat secara langsung”,
Kemudian kegiatan dilanjutkan dengan kegiatan Baksos bagi beras ke masyarakat yang membutuhkan dalam rangka membantu masyarakat dalam hal pangan. ”ucapnya.
Lettu Fahrizal selaku Danpos menegaskan,”Bapa Keling sangat akrab dengan masyarakat,harapannya prajurit yg lain dapat mencontohnya dengan modal bakat yang di miliki masing masing,dan harapannya bakat ataupun keterampilan tersebut dapat berguna bagi masyarakat Mbua”,tegasnya.
Inilah bukti kedetakan kami dari Satgas Yonif Lintas Udara 432/ WSJ dengan masyarakat, agar kedepannya masyarakat yang sedang sakit bisa dikunjungi oleh program Bapa Keling ini.
(Pen Satgas)