PORTAL DAERAH

Maraknya kasus penipuan di wilayah Jember Utara

Jember – COBRA BHAYANGKARA NEWS

Modus penipuan yang terjadi di wilayah Jember Utara tepatnya di desa Arjasa sukowono korbannya bernama Wasil amrillah umur 36thn alamat Krajan desa Arjasa kecamatan sukowono kabupaten Jember yang menjadi korban penipuan dari seseorang yang diduga pelaku bernama Dodik alamat Ajung kalisat kecamatan kalisat kabupaten Jember

Awal Kejadian pada hari Senin tanggal 8 April 2024 korban Wasil ingin menebus motor Vario warna abu abu kepada salah satu anggota Resmob melalui dodik yang mana Dodik dan korban saling kenal korban percaya dengan terduga pelaku karena pelaku sangat kenal dengan anggota Resmob sehingga korban percaya dengan tipu muslihatnya dengan mengiming imingkan motor tersebut bisa keluar tapi harus dengan membayar Uang sebesar satu juta seratus ribu rupiah kepada rekeningnya anggota Resmob dan korban langsung percaya kepada terduga karena menyebut nyebut Nama Anggota Resmob timur

Dodik selaku terduga pelaku meminta uang tebusan motor Vario kepada korban dengan bukti transfer ke atas nama AFUWWU BARIQ AUFA sebesar RP 1.100.000 jika sudah di transfer maka sepeda motor tersebut akan di keluarkan dan akan diantarkan oleh Dodik pungkas Dodik kepada korban

Korban menunggu nunggu tak kunjung datang sehingga korban curiga karena motornya tak kunjung datang korban langsung mendatangi rumah Resmob yang di sebut sebut oleh Dodik menanyakan tentang sepeda motornya karena mau di pakek kusus lebaran ternyata anggota Resmob tidak merasa menerima transferan dan tidak pernah telfonan dengan orang yang bernama Dodik dan saya tidak kenal dengan yang Namanya Dodik maka dari itu korban diarahkan untuk laporan atas kejadian tersebut dan anggota Resmob timur merasa di permainkan dan di ciderai namanya untuk melancarkan aksinya untuk menipu korbannya

Resmob timur menghimbau kepada masyarakat supaya lebih hati hati dalam mencari nafkah, jangan pernah menyalah gunakan wewenang atau mengatas namakan polisi untuk di jadikan alat mencari uang jelas Resmob yang di ciderai namanya oleh orang yang tak bertanggung jawab

Di tempat terpisah aktivis Jember Utara Heru Setiawan meminta kepada aparat penegak hukum segera bertindak tegas kepada orang yang mencatut dan menciderai anggota POLRI yang di duga pelaku sering melakukan penipuan dimana mana dan korbannya banyak bahkan dia pernah Viral di media sosial karena sering membawa kabur sepeda motor dari New Vixion dan Scoopy harapan saya kepada aparat kepolisian segera memberikan sangsi tegas agar tidak memakan korban lagi Pungkasnya

Pewarta Heru Setiawan

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button