Buntok – COBRA BHAYANGKARA NEWS
Penjabat (Pj) Bupati Barito Selatan
H. Deddy Winarwan, Kapolres Barito Selatan (Barsel) AKBP Asep Bangbang Saputra dan Dandim 1012 Buntok Letkol Inf Langgeng Pujut Santoso beserta sejumlah pejabat lainnya melakukan peninjauan dan pengecekan langsung ke pos terpadu dan pos pengamanan mudik lebaran tahun 2024,Senin 8 Maret 2024.
Dalam peninjauan dan pengecekan tersebut Pj. Bupati dan rombongan berkenan memberikan bingkisan atau ekstra puding kepada petugas yang bertugas di pos tersebut.
Pj. Bupati dan rombongan mulai meninjau Pos pengamanan yang ada di Bundaran Sanggu pada pukul 11.00 siang, kemudian langsung turun menuju pos terpadu yang ada di Simpang Tiga Jalan Pahlawan – Pelita Raya, lanjut ke pos pengamanan yang ada di Plaza Beringin Buntok.
Pj. Bupati Barito Selatan H. Deddy Winarwan kepada sejumlah wartawan mengatakan, kami melakukan peninjauan ke Posko Terpadu yang ada di Simpang 3 Kangkung Jalan Pelita Raya Jalan Pahlawan kemudian juga melakukan peninjauan di pos pengamanan Bundaran Sanggu dan pos pengamanan di Plaza Beringin Buntok.
“Tentu saja kegiatan ini sinergitas antara TNI, Polri dan Pemerintah Daerah serta unsur Forkopimda Kabupaten Barito Selatan. Kita mendukung tugas-tugas TNI Polri dalam mengamankan perayaan hari raya Idul Fitri dan mengecek kesiapan personil dan memberikan Spirit, motivasi kepada semua anggota untuk terus memberikan semangat dalam bertugas di bulan puasa ini dan lebaran serta pasca lebaran. Kemudian kita juga bersama-sama memberikan bingkisan, memberikan bantuan amunisi dalam bentuk makanan tambahan dan ekstra puding untuk petugas yang sedang bertugas baik dari TNI Polri dan unsur pemerintah daerah yang ada di pos terpadu dan pos pengamanan”, ujar H. Deddy.
Ditambahkan Pj. Bupati, tentu saja kegiatan-kegiatan semacam ini akan terus kita laksanakan untuk menjamin rasa keamanan, ketertiban dan kelancaran kamtibmas di Kabupaten Barito Selatan
Sementara itu Kapolres Barsel AKBP Asep Bangbang Saputra mengatakan hari ini kita melakukan pengecekan ke pos terpadu dan pos pengamanan yang ada di wilayah Polres Barito Selatan. Tentu saja ini dalam rangka operasi ketupat telabang 2024. Kami mengucapkan terima kasih kepada pemerintah daerah, rekan-rekan polri-tni dan stakeholder yang ada yang telah membantu kami dalam pendirian pos pengamanan dan pos terpadu serta spirit dari pada personelnya masing-masing, yang akan kami lakukan sampai nanti tanggal 16 April 2024.
“Adapun kegiatan yang dilakukan oleh petugas yaitu untuk menjaga situasi kamtibmas minimal seputaran lokasi pos pengamanan tersebut yang tentunya mari kita bersama-sama untuk melaksanakan ibadah puasa dan menjelang hari raya idul fitri 1445 Hijriyah, aman tertib dan lancar sehingga masyarakat dapat menjalankan shalat idul fitri dengan sungguh-sungguh dan juga dengan tenang”, tutup Kapolres.
Sedangkan Dandim 1012 Buntok Letkol Inf. Langgeng Pujut Santoso mengatakan terima kasih atas bantuan dari bapak Pj. Bupati. “Kita membackup, membantu tugas dari kepolisian. Kemudian juga agar posko ini dimanfaatkan secara maksimal bagi masyarakat, tidak hanya posko keamanan tapi juga posko kesehatan dan informasi lainnya. Sehingga posko ini mulai nanti arus mudik sampai dengan arus balik semua kegiatan dapat berjalan dengan aman dan lancar”, pungkas Dandim.
Pewarata : Sawalun.DL