Jember – COBRA BHAYANGKARA NEWS
Keluarga besar (SSC)sanggar senam cantik di wilayah Jember Utara tepatnya di desa Sukosari kecamatan sukowono kabupaten Jember berbagi takjil gratis dan sembako di bulan suci ramadhan untuk masyarakat yang melintas di jalan raya Sukosari-cumedak hal ini dilakukan sebagai bentuk kebaikan sesama muslim yang sedang berpuasa,begitu pula yang dilakukan oleh member senam sanggar Cantik untuk membagikan takjil gratis pada hari Minggu tanggal 24-3-2024 jam 16:00 wib sampai dengan selesai
Ketua sanggar senam SSC Embak Ida ketika di konfirmasi mengatakan di bulan suci ramadhan saya dan teman teman semua yang sudah menjadi saudara dan sahabat saya ajak untuk berbagi takjil gratis dn sembako di bulan suci ramadhan hanya semata mata ingin mendapatkan pahala dan keberkahan karena seluruh umat Islam saat ini berlomba lomba untuk berbuat baik agar mendapatkan berkah dan pahala puasa harapan saya semoga tahun depan kita semua dari anggota keluarga besar SSC bisa berbagi kembali di bulan Ramadhan berikutnya
Di tempat terpisah Yuli alamat sebanin kalisat selaku anggota sanggar senam cantik(SSC) menyampaikan saya bahagia mas bisa bergabung dan mengajak anak anak saya untuk ikut memeriahkan jalannya bagi bagi takjil dan sembako untuk mengenalkan mereka begitu pentingnya dalam berbagai kepada sesama muslim dan harapan saya kedepannya anggota keluarga besar SSC tetap kompak dan selalu dalam berbagi kebaikan kepada sesama manusia yg membutuhkan mas
Kegiatan ini merupakan program dari sanggar senam sebagai bentuk kepedulian kepada masyarakat dalam upaya mencari keberkahan dibulan suci Ramadhan
Ada 500 bungkus dan 37 sembako gratis yang di bagikan oleh ketua dan anggota sanggar senam sebelum datangnya waktu berbuka puasa di ruas jalan Raya desa Sukosari dan juga di meriahkan oleh Drumband Maong Remas dari desa Arjasa kecamatan sukowono kabupaten Jember
Pewarta Heru Setiawan