Lahat Sumsel-COBRA BHAYANGKARA NEWS
Jelang pemilu yang tinggal beberapa hari lagi akan dilaksanakan Kodim 0405/lahat melaksanakan kegiatan Apel gelar kesiap siagaan di lapangan Apel bertempat di Makodim 0405/Lahat di Jalan. Residen A. Razak Kelurahan Kotabaru Kecamatan lahat Kabupaten lahat, Pada Hari Rabu Tanggal”07/02/2024.
Kegiatan tersebut dipimpin langsung oleh Dandim 0405/Lahat Letkol Inf Asis Kamaruddin SE,M.I.P dan diikuti oleh Kasdim 0405/Lahat Mayor Inf Sugeng Purwadi, Pabung Pagar Alam Mayor Inf Saibudin, Pabung Empat Lawang Mayor Inf Mulyadi, Para Perwira Staf, Danramil serta seluruh Prajurit Kodim 0405/Lahat.
Pelaksanaan apel gelar kesiap siagaan ini bertujuan untuk pengecekan kesiapan personel serta sarana dan prasarana dalam rangka pelaksanaan Pemilu mendatang,” Terang Dandim 0405/Lahat Letkol Inf Asis Kamaruddin SE, M.I.P saat ditemui dilokasi.
Dandim tak lupa untuk mengingatkan kepada seluruh personel jajarannya, untuk tetap berpegang teguh pada netralitas TNI dalam menghadapi pemilu sesuai dengan yang tertera dalam buku saku Netralitas TNI.
Tak hanya itu, dirinya juga menghimbau kepada seluruh anggota agar selalu menjaga kesehatan, sehingga tugas dan tanggung jawab dapat terlaksana dengan maksimal, aman dan lancar.
Jaga selalu kesehatan, sehingga tugas yang menjadi tanggung jawab kita, dapat terlaksana dengan maksimal, aman dan lancar.” Tandasnya.
Kegiatan apel gelar kesiapsiagaan berlangsung dengan aman, tertib dan lancar. Kegiatan tersebut menunjukkan tingginya kedisiplinan dan kesiapan TNI khususnya Kodim 0405/Lahat dalam menjalankan tugas pengamanan Pemilu tahun 2024 di wilayahnya Yudha Pendimo/ 405.
Pewarta//Mujiyono