PORTAL DAERAH

PJ Bupati Muhammad Farid, S.STP.,M.Si, Menyambut Kedatangan Dirjen Kementrian Dalam Negeri Ke Ducapil Lahat, Mendapatkan Bantuan Blangko KTP-el

Lahat Sumsel-,COBRA BHAYANGKARA NEWS

Direktur Jendral dalam negeri Dr. Drs. H. Teguh Setyabudi, M.Pd tiba di kabupaten Lahat pada hari Selasa 16 Januari 2024.

Kedatangan Direktur Jendral Kependudukan dan Pencatatan Sipil kementerian dalam negeri Dr. Drs. H. Teguh Setyabudi, M.Pd di bumi seganti setungguan membawa angin segar bagi Pemerintah Kabupaten Lahat, Rabu 17/01/2024.

Bagaimana tidak, selain memberikan pengarahan yang dapat mendongkrak kinerja Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil (Disdukcapil) Lahat, dirinya juga memberikan bantuan sebanyak 14000 (Empat Belas Ribu) keping blangko Kartu Tanda Penduduk Elektronik (KTP-el) untuk Pemerintah Kabupaten Lahat.

Direktur Jendral Kependudukan dan Pencatatan Sipil kementerian dalam negeri Dr. Drs. H. Teguh Setyabudi, M.Pd tiba di kabupaten Lahat pada hari Selasa 16 Januari 2024, Pada Tanggal 17 Januari 2024 dirinya melaksanakan beberapa kekegiatan di kabupaten Lahat, salah satunya monitoring pelayanan adminduk, launching call center 112, wa pengaduan masyarakat dan peresmian nama jalan dengan aksara serta bus sekolah.

Hadir langsung dalam kegiatan ini, Penjabat Bupati Lahat Muhammad Farid, S.STP., M.Si didamping PJ ketua TP PKK Lahat Lahat Adhitya Trinia Apriliani, S.STP, kepala Disdukcapil Lahat Dedi Supriadi SE dan Seluruh Kepala OPD Lahat.

Dalam sambutannya, Penjabat Bupati Lahat Muhammad Farid SSTP MSi mengatakan, kedatangan Direktur Jendral Kependudukan dan Pencatatan Sipil kementerian dalam negeri Dr. Drs. H. Teguh Setyabudi, M.Pd di kabupaten Lahat membawa semangat bagi kita semua, dalam acara ini juga dirinya mengenalkan budaya, pariwisata dan melaporkan jumlah penduduk di kabupaten Lahat.

Selamat datang di Bumi Seribu Satu Megalit Kabupaten Lahat, semoga Silahturahmi ini akan selalu jadi kenangan indah di hati kita semua” Ujarnya.

Dirinya juga meminta kepada dirjen untuk memberikan pengarahan agar disdukcapil kabupaten lahat semakin optimal dalam memberikan pelayanan kepada masyarakat, dan juga dirinya mengucapkan terimakasih atas bantuan sebanyak 14000 (Empat Belas Ribu) keping blangko Kartu Tanda Penduduk Elektronik (KTP-el) untuk Pemerintah Kabupaten Lahat.z
“Dengan adanya bantuan Blangko KTP-el kami yakin sala satu permasalahan di kabupaten Lahat dapat teratasi ” Jelasnya.

Sementara itu Dirjen Kependudukan dan Pencatatan Sipil kementerian dalam negeri Dr. Drs. H. Teguh Setyabudi, M.Pd dalam sambutannya mengatakan, sangat bahagia bisa hadir di kabupaten Lahat, dirinya juga menjelaskan sudah lama Tauh dengan nama Kabupaten Lahat, namun baru pertama kali menginjakkan kaki di kabupaten Lahat,
Dirinya juga mengatakan, KTP tentu sangat membantu dalam pendataan kependudukan. Selain itu dapat memudahkan si pemilik adminduk mengurus pelayanan publik seperti pembuatan rekening perbankan, urus pasport, urus SIM mengendarai, pengurusan BPJS Kesehatan dan lainnya.

Jadi kalau sudah dapat E-KTP dijaga ya, jangan sampai rusak. Lalu jangan foto selvie dengan memegang E-KTP, karena ada data pribadi sendiri,” tuturnya.

Selain E-KTP, dirinya juga mengajak masyarakat untuk mengaktifasikan Identitas Kependudukan Digital (IKD) di pelayanan Dukcapil Lahat. Kegunaanya bahwa data kependudukan ada digengam ponsel dengan dilengkapi keamanan password, dan terisi data kependudukan kartu keluarga, ujarnya.
Dirinya juga berpesan kepada Disdukcapil Lahat Agar selalu memberikan pelayanan yang optimal bagi masyarakat dalam mengurus dokumen kependudukan.
” Kepada semua jajaran Disdukcapil Lahat Bekerjalah secara optimal, cepat, tepat dan cermat ” Tukasnya.

Dirjen Kependudukan dan Pencatatan Sipil kementerian dalam negeri , Dr. Drs. H. Teguh Setyabudi, M.Pd, kabupaten Lahat, PJ bupati Lahat, PJ Ketua TP PKK Lahat, Pentingnya KTP.

Pewarta//Mujiyono

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button