Buntok – COBRA BHAYANGKARA NEWS
Pegawai Rumah Tahanan Negara Kelas IIB Buntok, Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM Kalimantan Tengah mengikuti ujian COMET (Computer Assisted Test) yang merupakan ujian online dari sistem informasi kepegawaian (SIMPEG) Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia pada Kamis (4/1/2024).
Uji kompetensi ini dilaksanakan secara online oleh masing-masing pegawai di ruang kerjanya. Diikuti oleh Kepala Rutan Buntok (Sinardi), pejabat struktural eselon V, dan beberapa staf. Penilaian kompetensi teknis dilaksanakan secara daring dengan metode pilihan ganda, dengan materi uji berdasarkan standar kompetensi jabatan yang diduduki melalui aplikasi Simpeg.
Kepala Rutan Buntok (Sinardi) mengharapkan kepada seluruh pegawai untuk serius mengikuti kegiatan ini sebagai bagian penilaian kompetensi pegawai.
“Hari ini jajaran Rutan Buntok mengikuti penilaian kompetensi teknis secara online, diharapkan seluruh pegawai untuk serius mengikuti kegiatan ini sebagai bagian penilaian kompetensi pegawai,” ucap Kepala Rutan Buntok.
Kepala Rutan Buntok juga menerangkan uji kompetensi online ini dilaksanakan berdasarkan pembagian waktu yang telah tertera di akun simpeg masing-masing pegawai.
“Ujian COMET ini dilaksanakan sesuai dengan pembagian waktu yang telah tertera di akun simpeg masing-masing pegawai, hari ini ada beberapa pegawai yang sudah mengikuti secara online,” terangnya.
Pewarta : Sawalun.DL