Pasuruan – COBRA BHAYANGKARA NEWS
Menjelang pergantian tahun, Polres Pasuruan menggelar Press Release Akhir Tahun terkait situasi Kamtibmas serta pencapaian kinerja Polres Pasuruan sepanjang tahun 2023.
Kegiatan tersebut dipimpin langsung oleh Kapolres Pasuruan AKBP Bayu Pratama Gubunagi, S.H., S.I.K., M.Si. didampingi Wakapolres Pasuruan Kompol Hari Aziz, S.H. dan dihadiri oleh PJU Polres Pasuruan, Anggota Humas Polres Pasuruan, dan awak media PWI Pasuruan.
Berdasarkan Release yang dipaparkan langsung oleh Kapolres Pasuruan bahwa terdapat sederet keberhasilan dan inovasi yang berhasil diraih baik dari intansi Kepolisian sendiri maupun kerjasama dengan stake holder terkait lainya.
“Puji syukur alhamdulillah, kami pihak Kepolisian bisa menyelesaikan tugas dengan baik dalam tahun 2023 berkat bantuan kerjasama dari Stake Holder terkait dan seluruh Masyarakat di wilayah hukum Polres Pasuruan, meskipun tidak sampai tuntas sepenuhnya setidaknya kami sudah berusaha semaksimal mungkin, dan kekurangannya akan kami lanjutkan di tahun depan dengan lebih baik lagi,” ujar Kapolres.
AKBP Bayu menjelaskan, terkait penyelesaian kasus tindak pidana yang menjadi tugas Satuan Reskrim Polres Pasuruan di tahun 2022 memiliki jumlah persentase 77,91% dan naik menjadi 86,53% di tahun 2023.
“Sementara untuk Tindak Pidana di Satuan Resnarkoba berhasil mengungkap 185 kasus dengan total 284 orang tersangka di wilayah hukum Polres Pasuruan,” lanjutnya.
Tak hanya keberhasilan penyelesaian perkara, Polres Pasuruan juga meraih prestasi di tahun 2023 yakni mendapatkan peringkat 3 predikat Wilayah Bebas Korupsi (WBK).
“Prestasi berikutnya yang berhasil kami raih adalah peningkatan nilai Indeks Kepuasan Masyarakat (IKM), berdasarkan laporan IKM yang disusun oleh Tim Survei Kepuasan Institut Teknologi dan Bisnis Yadika Pasuruan bahwa di tahun 2022, Polres Pasuruan memiliki nilai IKM 71,83 berada pada ketegori kurang baik dengan nilai “C”, dan di tahun 2023 mengalami peningkatan yakni 79,72 masuk dalam kategori baik dengan nilai “B”,” jelas AKBP Bayu.
“Dan dalam sebulan terakhir ini, Polres Pasuruan sudah melaksanakan Operasi Kepolisian Terpusat Lilin 2023 dan Operasi Mantap Brata 2023, personel yang terlibat kami maksimalkan mulai dari Pengamanan Natal dan Pengamanan menjelang pelaksanaan Pemilu 2024 bersama Stakeholder terkait guna mewujudkan Kabupaten Pasuruan yang kondusif,” pungkasnya.