Malinau -COBRA BHAYANGKARA NEWS
Menandai peringatan Hari Raya Idul Adha 1444 Hijriah/2023 Masehi, Keluarga Besar Kepolisian Resor (Polres) Malinau Prov. Kalimantan Utara melakukan penyembelihan hewan Qurban sebanyak empat ekor sapi dan satu ekor kambing yang nantinya daging tersebut akan dibagikan ke personel Polres Malinau dan masyarakat yang kurang mampu, Kamis (29/6).
Kegiatan penyembelihan hewan Qurban tersebut dilaksanakan dengan penuh kesakralan dan mengikuti prosedur yang telah ditetapkan. Panitia Qurban yang terdiri dari personel Polres Malinau bekerja sama dengan Imam Masjid yakni H. Saini yang turut serta menyembelih dan mengawasi seluruh proses hingga pembagian daging kepada masyarakat yang berhak menerima.
Prosesi penyembelihan hewan Qurban di jajaran Polres Malinau tersebut dilakukan setelah pelaksanaan ibadah sholat Idul Adha yang disaksikan langsung Kepala Kepolisian Resor (Kapolres) Malinau AKBP Andreas Deddy Wijaya, S.I.K., dan Ketua Bhayangkari Cabang Malinau Ny. Dewi Andreas beserta para Pejabat Utama (PJU) yang ditandai dengan penyerahan hewan Qurban secara simbolis kepada penyembelih hewan Qurban.
Dalam sambutannya, Kapolres Malinau AKBP Andreas Deddy Wijaya, S.I.K., menyampaikan ungkapan rasa syukur yang mana pada momen Hari Raya Idul Adha 1444 Hijriah tahun 2023 ini Polres Malinau dan jajarannya dapat melaksanakan ibadah Qurban secara bersama-sama dengan warga Malinau serta dapat berbagi kebersamaan dengan masyarakat.
“Dalam momentum Hari Raya Idul Adha ini, marilah kita mengambil hikmah dari perjuangan Nabi Ibrahim AS yang patuh dan taat kepada perintah Allah SWT. Tentunya kita sebagai umat manusia harus bisa patuh dan mencontoh serta mentauladani apa yang dilaksanakan oleh Nabi Ibrahim AS terlebih kita sebagai anggota Polri yang mana tugas pokok kita memberikan perlindungan pengayoman dan pelayanan kepada masyarakat. Dan syukur alhamdulillah, kami dari Polres Malinau ikut berpartisipasi berqurban dengan memotong empat ekor sapi dan satu ekor kambing. Diharapkan momentum Hari Raya Idul Adha 1444 Hijriah ini dapat mengajarkan kita nilai-nilai pengorbanan serta ketulusan dengan menghormati sesama umat beragama,” ungkap Andreas
Melalui kegiatan Qurban ini, Kapolres Malinau berharap Kepolisian bisa semakin peka terhadap saudara-saudara yang membutuhkan dan mengajak seluruh personel Polres Malinau untuk berbagi dan menjalin silahturahmi di Hari Raya Idul Adha ini serta bisa memaknai Qurban sebagai nilai pengabdian dan keikhlasan dalam pelaksanaan tugas sehari-hari.
“Daging Qurban ini nantinya akan dibagikan kepada sejumlah personel dan masyarakat yang kurang mampu terutama warga yang tinggal di seputaran Mako Polres Malinau. Saya berharap, pada momen ini dapat dijadikan seluruh personel Polres Malinau untuk memahami arti saling berbagi kepada yang membutuhkan,” terangnya
Kapolres Malinau AKBP Andreas Deddy Wijaya, S.I.K., juga tidak lupa mengucapkan selamat Hari Raya Idul Adha 1444 Hijriah/2023 Masehi bagi seluruh umat muslim.
“Selamat Hari Raya Idul Adha 1444 Hijriah bagi seluruh umat muslim, secara khusus bagi umat muslim yang ada di Kabupaten Malinau,” tutupnya.
Pewarta : Jauhari Efendi