Bondowoso – COBRA BHAYANGKARA NEWS
Lancarnya arus lalu lintas saat acara Sholawat Burdah pada Senen 15 Mei 2023 , ternyata memberi catatan positif untuk jajaran Polres Bondowoso.
Beberapa masyarakat mengapresiasi kinerja Polres Bondowoso, baik dari sisi keamanan maupun kelancaran lalu lintasnya.
Dimana dalam setiap even kegiatan sholawatan di wilayah hukum Polres Bondowoso selalu di padati oleh para peserta sholawatan dengan jumlah ribuan orang, arus lalu lintas mengalami cukup kemacetan akibat banyaknya kendaraan yang ingin masuk ke lokasi sholawatan, namun pelaksanaan sholawatan pada hari senen tanggal 15 Mei 2023 arus lalu lalin cukup lancar, jalur yang menuju ke kota Jember maupun Situbondo lancar tidak mengalami kemacetan,
Bapak Agus Wijaya , salah satu warga Jember yang sedang melintasi Jalur Bondowoso -Jember, ‘angkat topi’ dan mengapresiasi kinerja Polres Bondowoso dalam mengatur lalu lintas.
Ia menyebut biasanya kemacetan selalu terjadi setiap acara Sholawatan. Namun pada kegiatan ini, ia melihat tidak ada kemacetan yang signifikan.
Bahkan menurutnya kendaraan dari dua arah bisa melaju dengan kecepatan 30 km per jam.
“Alhamdulillah, lalu lintas di acara sholawatan ini lancar, bisa dibilang tidak ada kemacetan, berbeda dengan sebelum belumnya , jangankan berjalan 30 km, untuk bergerak 1 meter saja, harus menunggu beberapa menit, lalu lintas lancar tanpa hambatan,”kata bapak Agus , Senen (15/5).
Salah satu peserta sholawatan bapak Sholeh saat di tanya oleh tim humas Polres Bondowoso mengatakan bahwa ” arus lalu lintas lancar tidak macet , keamanan peserta sholawatan merasa aman karena tidak adanya tindak kejahatan pencopetan maupun curanmor, “ujarnya
Untuk kegiatan ini, petugas keamanan yang tersebar di beberapa titik, mampu memberikan rasa aman pengunjung.
Sementara itu, Kapolres Bondowoso AKBP. Bimo Ariyanto SH. SIK, melalui Kabag Ops Kompol R. Heru S. H menyatakan, bahwa lancarnya arus lalu lintas pada acara sholawatan, tidak lepas dari sosialisasi pengalihan arus lalu lintas yang sesuai.
“Kami secara masif melakukan sosialisasi ke sejumlah titik dengan banner, terutama jalur yang akan memasuki kota Bondowoso juga memberikan APP kepada perwira pengendali dan anggota untuk mengatur kantong kantong parkir roda dua maupun roda empat,” ujarnya.