PORTAL DAERAH

Optimalkan Pembinaan Kerohanian Bagi WBP, Rutan Buntok Teken PKS Bersama Kemenag Barito Selatan

Cobra_Bhayangkaranews.co.id.
Buntok.Kabupaten Barito Selatan.
Rumah Tahanan Negara Kelas IIB Buntok Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia Kalimantan Tengah sah berkolaborasi dengan Kementerian Agama Barito Selatan dalam melakukan pembinaan keimanan dan ketakwaan narapidana. Selasa (21/3/2023)

Kedatangan Kepala Kantor Kementerian Agama Barito Selatan, Arbaja, didampingi oleh Kepala Seksi Bimbingan Masyarakat Islam, Nurdin disambut langsung oleh Kepala Rutan Buntok, Sinardi berserta Kasubsi pelayanan Tahanan, Dheny Rakhman di ruangan Kepala Rutan Buntok.

Pembinaan kerohanian merupakan salah satu dari sekian banyak kegiatan pembinaan di Rutan Buntok, untuk mewujudkan pembinaan rohani yang optimal, Rutan Buntok mengadakan Perjanjian Kerja Sama (PKS) yang membahas tentang pelayanan kerohanian bagi Warga Binaan Pemasyarakatan.

Kepala Rutan Buntok berharap dengan adanya PKS ini, pembinaan kerohanian di Rutan Buntok dapat terselenggara dengan optimal. “Perjanjian ini menjadi bukti yang sah bagi kedua instansi dalam melaksanakan tugas pembinaan seperti yang tertulis dalam isi perjanjian. Kita akan memfasilitasi penyuluh agama yang datang, baik penyuluh agama Kristen, Katolik, Islam, Hindu dan Budha. Pastinya semua ini untuk pemenuhan hak-hak warga binaan kita,” ujar Sinardi.

Sawalun.DL

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button