PORTAL TNI - AD

Dandim 1428/Mamasa memimpin Apel Tanggap Darurat Bencana Alam Kabupaten Mamasa

Mamasa Sulbar – COBRA BHAYANGKARA NEWS

Kodim 1428/Mamasa melaksanakan apel Tanggap Darurat Bencana Alam Tanah longsor yang Dpp Oleh Letkol Inf Laode Iril Syahdar, S.I.P (Dandim 1428/Mamasa) di depan kantor camat Mambi Kelurahan Mambi Kecamatan Mambi Kabupaten Mamasa, Kamis (23/05/2024).

Turut hadir dalam kegiatan tersebut Gusti Hernawan (Kadis BPBD Kab Mamasa), Arianto Botta (Kabid Penaggulangan bencana Dinsos), Kapten Inf Rizal, S.Sos.,M.Si (Danramil 1428-03/Mambi), Irwan K (Camat Mambi), Letda Safar Mahaluddin (Pasi Log Kodim 1428/Mamasa)

Adapun arahan Dandim 1428/Mamasa Letkol Inf Laode Iril Syahdar, S.I.P “Pada kesempatan ini kita laksanakan apel Tanggap Darurat Bencana alam tanah longsor yang ada di wilayah Mambi”, ucap Dandim

Lebih lanjut Dandim menyampaikan, Kita ketahui bersama beberapa hari yang lalu terjadi bencana alam tanah longsor dan beberapa rumah warga terdampak yang perlu kita bantu terutama kecamatan Mambi, Bambang, dan Aralle.

“Saya meminta kepada semua pihak agar kerjasamanya yang baik dari TNI, Polri, BPBD,Tagana serta pemerintah setempat , tutup Dandim

Gusti Hernawan (Kadis BPBD Kab Mamasa) menyampaikan, Bahwa rencana Kemungkinan kita akan membangun 3 titik posko tanggap darurat untuk mempermudah akses dan komunikasi.

Yap AjA

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button