PORTAL POLRES

Tingkatkan Keamanan Di Masyarakat, Aparat Penegak Hukum Polres Jember Dan Polsek Sukowono Jalin Silaturrahmi.

JEMBER COBRA BHAYANGKARA NEWS

Guna meningkatkan sinergitas dan kemitraan aparat penegak hukum (APH), Kanit Resmob Polres jember dan kanit Intel Polsek Sukowono jalin silaturrahmi di warung bakso cak ipong di perbatasan antara Sukorejo dan Sumber Waru, pada Senin Tanggal 20/5/2023 sekitar pukul 01:00 siang.

Acara tersebut dilakukan bertujuan untuk silaturrahmi dan membahas tentang keamanan yang ada di wilayah Sukowono.

Kunjungan dan silaturrahmi Kanit Resmob Polres Jember yang di kenal dengan nama ELANG TIMUR yang akrab disapa H.Yani ke Polsek Sukowono menemui Kanit Intel Aiptu Mustofa dan Kanit Samapta Aiptu Samsul untuk membahas tentang keamanan di wilayah Sukowono, terlebih tentang Curanmor dan kejahatan lainnya.

Di tempat yang sama Aiptu Samsul selaku Kanit Samapta ketika di konfirmasi terkait pertemuan yang bertajuk silaturrahmi menyampaikan, bentuk silaturrahmi ini hanya ingin mempererat tali persaudaraan sesama anggota Polri dan kebetulan yang menjadi Kanit Resmob wilayah bagian timur ini masih Leting saya, dan bentuk dari silaturrahmi ini bagian dari ibadah,”ucap nya.

Di tempat terpisah, Aiptu Mustofa selaku Kanit Intel yang dikenal dengan nama TEAM KELAP ketika di konfirmasi oleh media ini menyampaikan, selama saya bertugas dan menjadi Kanit Intel di Polsek Sukowono ini saya titip wilayah sukowono agar lebih terjamin keamanannya terlebih lagi tentang curanmor dn curanwan.

“Lebih lanjut Aiptu Mustofa,
dan selama saya masih di percaya oleh masyarakat saya ingin mengajak seluruh warga untuk ikut serta menjaga keamanan di lingkungan masing-masing demi mengantisipasi segala macam bentuk tindak kejahatan di wilayah Sukowono, “ucap Mustofa, “tutup nya.

Pewarta “Cheru

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button