TAPUT Cobra_Bhayangkaranews.co.id
Bupati Tapanuli Utara Drs. Nikson Nababan, M.Si membuka secara resmi Musrenbang Rencana Kerja Pemerintah Daerah (RKPD) tahun 2024 tingkat kecamatan di Kecamatan Sipoholon, Rabu (08/02/2023). Turut hadir anggota DPRD Taput Ombun Simanjuntak dan Gazal Hutauruk, para Pimpinan OPD Tapanuli Utara, Forkopimca, Camat Kecamatan Sipoholon Ronald Situmorang, para Kepala Desa dan Lurah Kecamatan Sipoholon Ketua Badan Permusyawaratan Desa (BPD) Se-Kecamatan Sipoholon dan tokoh Masyarakat.
Pada sesi penyampaian kata sambutannya, Bupati Tapanuli Utara menyebut, musrenbang RKPD itu merupakan salah satu kegiatan strategis bagi seluruh pemangku kepentingan pembangunan sebagai wadah merumuskan dan menetapkan prioritas pembangunan diwilayah kecamatan pada tahun 2024 yang diselaraskan dengan prioritas pembangunan daerah.
Dikatakan Bupati dalam arah kebijakan pembangunan kita untuk tahun 2024 adalah untuk memantapkan dan mengkonsolidasikan capaian pembangunan yang telah dilaksanakan pada tahun-tahun sebelumnya dengan terus melakukan perbaikan dan penyempurnaan melalui upaya-upaya yang dilakukan pemerintah daerah” tutur Bupati.
Lalu disisi lain, Bupati Taput mengatakan, Musrenbang kecamatan juga sebagai wadah bagi seluruh pemangku kepentingan pembangunan untuk duduk bersama, berdiskusi, membahas dan menyusun berbagai program dan kegiatan.
“Harapnya mari kita ikuti kegiatan ini dengan baik dan berperan aktif dalam memberikan masukan serta memilih kegiatan yang benar-benar dibutuhkan daerah. Sehingga penyusunan program yang akan dilaksanakan itu betul-betul terlaksana untuk menjawab permasalahan daerah dalam mensejahterakan masyarakat di Kabupaten Tapanuli Utara,” ujarnya.
Maka pada forum konsultasi ini, saya kembali menyampaikan bahwa pembangunan infrastruktur daerah masih menjadi prioritas pembangunan kabupaten tapanuli untuk tahun depan.
“Kemudian selain infrastruktur, pembangunan pertanian dan ketahanan pangan tetap di prioritaskan yang difokuskan kepada penguatan ketahanan pangan melalui revitalisasi dan pengembangan sektor pertanian yang didukung oleh sektor industri, perdagangan dan jasa. Selanjutnya akan dilaksanakan pengembangan komoditi dan produk unggulan daerah.”jelas Bupati.
Mengakhiri arahannya Bupati Nikson Nababan mengatakan “Mengingat pada tahun depan kita telah memasuki tahap akhir pelaksanaan periode RPJMD 2019-2024 dan RPJPD 2005-2025, dibutuhkan keseriusan semua pihak.
“Sementara untuk pencapaian target yang telah di tetapkan, oleh sebab itu penggunaan anggaran dan perencanaan kegiatan harus difokuskan kepada pencapaian program/kegiatan yang belum tercapai dengan optimal serta mempertimbangkan efektivitas dan efisiensi anggaran yang tersedia”
Selanjutnya, Camat Sipoholon, Ronald Situmorang melaporkan jumlah desa/kelurahan se-kecamatan sipoholon terdiri dari 13 desa dan 1 kelurahan dimana total usulan dari desa dan kelurahan mempunyai total usulan sebanyak 117 usulan.
“Musrenbang ini adalah sebagai forum komunikasi pembangunan daerah untuk tahun akan datang.
Melalui Musrenbang RKPD ini mari kita tingkatkan daya saing ekonomi daerah dan sdm yang didukung oleh pelayanan publik yang berkualitas. Mudah-mudahan melalui Musrenbang ini prioritas pembangunan daerah di wilayah kecamatan Sipoholon dapat terealisasi nantinya,” Harap Camat mengakhiri. Amir Hutabarat- Kaperwil Sumut