BERITA PEMERINTAH

Kepala Rutan Buntok Ikuti Penandatanganan Perjanjian Kinerja di Jajaran Kanwil Kemenkumham Kalteng

Buntok Cobra_Bhayangkaranews.co.id

Kab.Barito Selatan.Prov.Kalteng – Kepala Rumah Tahanan Negara Kelas IIB Buntok Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia Kalimantan Tengah, Sinardi, mengikuti Penandatanganan Perjanjian Kinerja (PK), dan Komitmen Bersama Pembangunan Zona Integritas Menuju Wilayah Bebas Dari Korupsi (WBK), dan Wilayah Birokrasi Bersih dan Melayani (WBBM) serta Pakta Integritas di jajaran Kanwil Kemenkumham Kalteng Tahun 2023. Palangkaraya Rabu (25/1/2023)

Dalam sambutannya, Kepala Kantor Wilayah Kemenkumham Kalimantan Tengah , Hendra Ekaputra, mengatakan sangat mengapresiasi kepada seluruh jajaran Kanwil Kemenkumham Kalimantan Tengah atas dedikasi dan kinerja yang baik selama ini, dan pada momen ini mari kita tingkatkan lagi kinerja kita. “Jadikan momentum ini untuk terus meningkatkan pelayanan dan pengabdian kepada masyarakat dan negara. Saya juga berharap agar seluruh ASN di Kanwil Kemenkumham Kalimantan Tengah untuk memegang teguh komitmen”, tutur Kakanwil.

Kepala Rutan Buntok, Sinardi, mengatakan akan terus meningkatkan kinerja sehingga apa yang direncakan dapat tercapai. “Hari ini kita telah melakukan penandatanganan Komitmen Bersama di Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM Kalimantan Tengah yang mana ini akan menjadi bukti bahwa kita sudah menyetujui dan mendukung apa yang sudah di canangkan yang mana berarti kita harus tingkatkan semangat dalam bekerja agar dapat memberikan kinerja yang terbaik”, ucap Kepala Rutan Buntok.

Sawalun.DL

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button